Sabtu, 10 Oktober 2021
Pada tanggal 27, 28, 30, 31 Agustus 2021, Para dosen program studi Pendidikan Fisika, Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan (FKIP), Universitas Bengkulu melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di SMAN 1 Kepahiang. Kegiatan pengabdian masyarakat ini berupa kegiatan In House Training (IHT) bagi guru SMAN 1 Kepahiang dengan Judul “Update dan Upgrade Kompetensi Guru dalam Memanfaatkan Media Pembelajaran Interaktif berbasis Komputer”.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengadakan update dan upgrade kompetensi guru dalam memanfaatkan media pembelajaran interaktif berbasis komputer (IHT SMAN 1 Kepahiang). Metode Kegiatan menggunakan RPA (Participatory Rural Appraisal) adalah pendekatan dan metode yang memungkinkan masyarakat secara bersama-sama menganalisis masalah kehidupan dalam rangka merumuskan perencanaan dan kebijakan secara nyata. Bentuk kegiatan ini berupa pelatihan atau training yang di ikuti oleh 75 orang guru SMAN 1 Kepahiang. Dari hasil pengabdian ini hampir seluruh guru yang mengikuti kegiatan ini antusias dan dapat menyerap materi yang diberikan dengan baik. Sehingga dapat disimpulkan bahwa kegiatan pelatihan ini berjalan sesuai dengan tujuan yang diinginkan dan dapat ditindakljuti untuk program pengabdian berikutnya.
